Harga Burung Ciblek

3 min read

harga burung ciblek

Harga burung ciblek – Burung ciblek adalah salah satu jenis burung yang sangat terkenal dengan suara kicaunya yang ngebren dan gacor. Untuk harga jualnya burung ciblek terbilang cukup terjangkau.

Pada umumnya perawakan burung Ciblek sangat mirip dengan burung Gereja dan burung Pipit, tubuhnya kecil ramping dengan dominasi warna hitam dan sentuhan kecokelatan.

Makanan burung ciblek pada habitat aslinya di alam, mereka merupakan jenis burung pemakan serangga. Untuk membuat burung ciblek menjadi gacor kalian bisa memberinya makanan yang bergizi dan berprotein tinggi.

Burung ciblek banyak di minati karena burung ini sangat terkenal dengan suara kicaunya yang cukup gacor sehingga cocok untuk masteran burung jenis lainnya. Apabila sobat pecinta burung ingin memiliki burung ciblek alangkah baiknya kalian ketahui jenis-jenisnya dan harga jualnya sebagai berikut:

Jenis-Jenis Burung Ciblek Lengkap Dengan Harga

Jenis-Jenis Burung Ciblek Lengkap Dengan Harga

Sama halnya dengan burung jenis lainya, burung ciblek ini juga terbagi dari beberapa jenis. Berikut beberapa jenis burung ciblek lengkap dengan harganya yang dapat kalian beli untuk peliharaan dirumah.

1. Burung Ciblek Kristal

burung ciblek kristal
cherewed.com

Burung ciblek kristal atau juga sering disebut prenjak kristal adalah jenis burung ciblek yang habitat dapat kita jumpai di area persawahan. Ciri khas burung ciblek kristal yaitu memiliki warna bulu abu mengilat pada bagian tubuh atas layaknya kristal.

Ciri-ciri fisik burung ciblek kristal yaitu memiliki ukuran tubuh sekitar 15 cm dengan ekor yang relatif panjang, paruhnya berwarna hitam, dan tubuhnya berwarna abu – abu kehitaman yang mengkilap.

Apabila sobat pecinta burung ingin memiliki burung ciblek ini kalian dapat membelinya di pasar atau toko burung dengan kisaran harga Rp 100.000 hingga Rp 200.000

Baca juga:

2. Burung Ciblek Gunung

burung  ciblek gunung
pinhome.id

Burung ciblek gunung merupakan jenis burung ciblek yang sangat populer dan banyak di miliki oleh sahabat kicau mania karena memiliki suara kicau yang gacor dan merdu.

Ciri-ciri fisiki burung ciblek gunung yaitu memiliki tubuh yang berwarna coklat keabu – abuan, badan yang lebih besar dari pada jenis ciblek yang lainnya, ekor panjang dan alis berwarna putih di area mata.

Apabila sobat pecinta burung ingin memiliki burung ciblek ini kalian dapat membelinya di pasar burung atau toko burung dengan kisaran harga Rp 250.000

3. Burung Ciblek Tebu

burung ciblek tebu
hewany.com

Seperti dengan namanya, ciri khas burung ciblek tebu yaitu mempunyai warna bulu yang didominasi oleh warna cokelat seperti warna tumbuhan tebu, terutama di bagian tubuh atas.

Ciri-ciri fisik burung ciblek tebu yaitu memiliki panjang tubuh sekitar 15 cm, ekor yang cukup panjang, dan pada bagian tubuhnya yang didominasi oleh warna cokelat, kuning tua, dan keabu-abuan.

Apabila sahabat kicau mania ingin memiliki burung ciblek tebu ini kalian dapat membelinya di pasar burung atau toko burung dengan kisaran harga Rp 80.000

4. Burung Ciblek Sawah

burung ciblek sawah
rimbakita.com

Burung ciblek sawah adalah jenis burung ciblek yang habitatnya di area persawahan. Burung ciblek sawah ini tidak bisa tinggal jauh di luar area persawahan karena mereka akan susah mencari sumber makanannya yaitu padi.

Ciri-ciri fisiki burung ciblek sawah yaitu tubuhnya di dominasi oleh warna kecoklatan, pada bagian dada dan perut berwarna merah karat atau kuning tua, bagian alis berwarna putih, paruh atas cokelat, serta paruh bawah merah jambu pucat.

Burung ciblek sawah ini cukup mudah untuk di temukan, kalian dapat menemukan burung ini di lahan persawahan, khususnya di wilayah Pulau Jawa. Untuk harga jualnya terbilang cukup murah yaitu kisaran harga Rp 100.000 hingga Rp 130.000

5. Burung Ciblek Alang-alang

burung ciblek alang alang
pinhome.id

Burung ciblek alang-alang, sesuai dengan namanya, jenis burung ciblek ini memiliki habitat asli di padang alang-alang serta semak-semak yang rendah. Ukuran tubuh ciblek ini tergolong sedang dan bagian ekornya memanjang.

Ciri-ciri fisik burung ciblek alang-alang yaitu memiliki warna tubuh cokelat berbintik, bagian bawahnya berwarna kuning tua, pada bagian dada berwarna abu-abu, dan pahanya berwarna cokelat serta bagian kaki yang berwarna pink pucat.

Jika sobat pecinta burung minat memiliki burung ini kalian dapat membelinya dengan harga yang cukup terjangkau yaitu kisaran Rp 30.000 an saja.

6. Burung Ciblek Semi

burung ciblek semi
omkicau.com

Burung ciblek semi ini sangat unik karena pada tubuhnya terdapat perpaduan dua jenis burung ciblek yaitu jenis burung ciblek kristal dan jenis ciblek kuning.Habitat asli burung ciblek semi ini tinggal di suatu wilayah yang terdapat pepohonan rindang dan kawasan yang bercuaca stabil.

Ciri-ciri burung ciblek semi yaitu suara kicaunya yang keras dan tebal, bentuk tubuhnya yang lebih kecil dari jenis ciblek lainya (sekitar 13 cm), Pada bagian dada berwarna putih dan terdapat bulu berwarna kuning pada bagian perutnya.

Sahabat kicau mania tertarik untuk memiliki burung ciblek semi ini, kalian dapat membeli burung ini di pasar burung atau toko burung dengan harga yang cukup terjangkau yaitu kisaran harga Rp 100.000

7. Burung Ciblek Jawa

burung ciblek jawa
jalaksuren.net

Burung ciblek jawa atau juga dikenal dengan nama ciblek kebun merupakan jenis burung ciblek yang dapat kita jumpai dengan mudah di area kebun, lahan pertanian, dan pekarangan.

Ciri -ciri fisik burung ciblek jawa yaitu bulunya didominasi warna zaitun. Pada bagian bulu atas berwarna cokelat zaitun, sedangkan bagian bulu tenggorokan dan dada tengahnya berwarna putih. Untuk ukuran tubuhnya hanya sekitar 13 sentimeter.

Ciblek jawa termasuk burung endemik yang hanya bisa ditemukan di Pulau Jawa, Bali dan Sumatera. Jika sobat pecinta burung ingin memiliki burung ini kalian dapat membelinya dengan harga yang relatif murah yaitu Rp 75.000 saja.

Daftar Harga Burung Ciblek

NoJenis Burung CiblekHarga
1.Burung Ciblek KristalRp 200.000
2.Burung Ciblek GunungRp 250.000
3.Burung Ciblek SawahRp 125.000
4.Burung Ciblek TasikRp 175.000
5.Burung Ciblek Jawa TimurRp 75.000
6.Burung Ciblek Dada PutihRp 300.000 – Rp 400.000
7.Burung Ciblek BahanRp 100.000
8.Burung Ciblek SemiRp 100.000
9.Burung Ciblek Kristal GacorRp1.000.000
10.Burung Ciblek Gunung GacorRp 800.000

Penutup

Kami megucapkan terimakasih kepada sobat pecinta burung dan sahabat kicau mania yang telah membaca artikel ini. Semoga daftar harga burung ciblek diatas dapat memberikan informasi buat teman-teman jika ingin membeli burung ciblek.

Tidak lupa juga kami memohon maaf kepada sahabat semua apabila ada penulisan kata dan harga ada yang salah. Semangat terus untuk sahabat kicau mania Indonesia. “Terimakasih”

Baca juga:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *