Makanan Burung Elang 

3 min read

makanan burung elang

Makanan Burung Elang– Burung elang adalah burung pemangsa dan predator yang terkenal dengang keganasan dan kegagahannya. Burung elang merupakan jenis satwa karnivora yang mampu terbang tinggi serta dapat menerkam mangsanya dengan cepat dan mudah.

Burung elang adalah hewan karnivora atau hewan pemakan daging. Pada habitatnya di alam liar burung elang memakan hewan yang ukurannya lebih kecil dari dirinya, contohnya seperti tikus, kadal, ikan, kelinci dan ayam.

Habitat burung elang yaitu di daerah lereng pegunungan yang terdapat pohon-pohon tinggi. Untuk persebaran burung elang di Indonesia cukup banyak, Kurang lebih ada 17 jenis burung elang yang ada di Indonesia.

Jenis-jenis burung elang yang cukup populer di Indonesia yaitu elang jawa, elang sulawesi, elang hitam, dan elang gunung. Akhir-akhir ini sangat banyak sobat burung yang ingin memelihara burung elang. 

Memelihara burung elang bukanlah hal mudah, kalian harus memberinya makanan yang baik dan benar sesuai dengan habitatnya di alam. Berikut jenis makanan burung elang peliharaan yang dapat kalian berikan.

Jenis Makanan Burung Elang Peliharaan

jenis makanan burung elang peliharaan
petpintar.com

Burung elang adalah burung predator dan juga jenis burung karnivora atau burung pemakan daging. Kita dapat memastikan bahwa makanan utama burung elang adalah jenis-jenis daging hewan lain dan terkadang burung elang juga memakan bangkai pada habitatnya di alam liar.

Jika kalian memelihara burung elang di rumah, alangkah baiknya kalian berikan makanan daging yang fresh agar burung elang selalu sehat dan tidak mudah terkena penyakit. Selain itu, kalian juga harus belajar cara memberikan makanan yang benar.

Selain, kalian memberikan makan daging, kalian juga harus memberinya vitamin agar burung elang selalu sehat dan kalian juga harus memberinya makanan secara berganti-ganti bukan hanya satu jenis daging saja. Agar burung elang nafsu makannya baik. Berikut jenis makanan burung elang yang dapat kalian berikan.

1. Daging Unggas

daging unggas untuk burung elang
kumparan.com

Daging unggas merupakan makanan favorit burung elang. Manfaat daging unggas sangatlah banyak untuk burung elang, salah satunya yaitu meningkatkan daya tahan tubuh burung elang agar tidak mudah sakit.

Jenis daging unggas ini sangat bagus untuk burung elang karena mengandung nutrisi dan protein yang tinggi. Jenis-jenis daging unggas yang disukai burung elang yaitu daging ayam dan daging burung merpati.

Cara memberikan pakan daging unggas yaitu kalian berikan dalam bentuk daging saja jangan dicampurkan bahan apapun dan alangkah baiknya kalian berikan daging unggas secukupnya saja.

Jika kalian memberikan makanan daging unggas untuk burung elang secara berlebihan sangatlah berbahaya. Karena kandungan lemak dalam daging unggas sangat tinggi dapat menyebabkan burung elang malas-malasan dan lesu.

2. Daging Ikan

daging ikan untuk burung elang
berkeluarga.id

Selain jenis daging unggas, kalian juga bisa memberi makan burung elang dengan jenis daging ikan. Akan tetapi, daging ikan di sini hanya digunakan sebagai pakan tambahan atau sebagai kombinasi menu makanan utama.

Jenis-jenis ikan yang dapat kalian berikan untuk burung elang seperti ikan salmon, ikan lele, dan ikan tuna. Jenis burung elang yang suka dengan makanan ikan yaitu burung elang botak (bald eagle).

Manfaat memberikan daging ikan untuk burung elang yaitu dapat memenuhi kebutuhan nutrisi burung elang dengan baik dan meningkatkan daya tahan tubuh burung elang agar tidak mudah sakit.

Saran pemberian daging ikan untuk burung elang yaitu porsinya bisa kalian sesuaikan dengan kebutuhan si burung dan yang perlu diingat yaitu jangan terlalu sering memberikan daging ikan karena dapat berakibat fatal yaitu beresiko menyebabkan burung elang mati.

3. Serangga dan Ulat

serangga dan ulat untuk burung elang
food.detik.com

Apabila sobat pecinta burung keberatan memelihara burung elang karena makanannya mahal-mahal. Kalian dapat memberinya makanan alternatif yaitu serangga dan ulat. Karena burung elang tidak hanya memakan daging saja.

Jenis-jenis serangga yang dapat kalian berikan untuk burung elang yaitu jangkrik, ulat, dan cacing. Pada umumnya banyak orang yang memberikan pakan cacing putih untuk burung elang.

Hal yang harus kalian pahami ketika memberikan cacing putih jangan berlebihan, karena cacing putih mengandung zat kapur yang cukup tinggi. Apabila kalian memberinya secara berlebihan dapat menyebabkan menurunya vitalitas burung elang.

4. Jenis Daging Hewan Lainnya

jenis daging hewan
kompas.com

Selain jenis daging unggas dan juga daging ikan, kalian dapat memberi makan burung elang berupa daging hewan-hewan kecil lain. Jenis daging yang sangat cocok untuk kombinasi makanan burung elang yaitu daging kelinci dan daging burung puyuh.

Kandungan protein daging burung puyuh sangat bagus untuk burung elang. Selain kandungan protein sangat bagus, kandungan lemak pada daging burung puyuh sangatlah rendah.

Selain jenis daging di atas kalian juga bisa menambahkan menu makan atau sebagai pakan tambahan untuk burung elang agar bervariasi dan burung elang tidak bosan dengan makanan hariannya. Daging lainnya seperti daging tikus putih, daging kambing dan daging sapi.

Makanan Anak Burung Elang

makanan anakan burung elang
istockphoto.com

Untuk burung elang yang masih anakan kalian dapat memberinya makan daging kelinci dan daging burung puyuh. Pemberian daging burung puyuh ini sangat baik dan dianjurkan untuk anakan burung elang yang masih berusia 1,5 bulan sampai 2 bulanan.

Daging burung puyuh ini sangat baik dan dianjurkan karena memiliki kandungan lemak yang rendah. Saran pemberiannya yaitu potong daging burung puyuh menjadi kecil-kecil dan pisahkan dari tulangnya, lalu baru kalian berikan untuk burung elang dalam keadaan daging yang utuh dan segar. 

Makanan Burung Elang Bondol

makanan burung elang bondol
pinhome.id

Burung elang bondol merupakan salah satu jenis burung pemangsa yang cukup ikonik. Karena burung elang bondol ini terkenal dan populer menjadi maskot kota Jakarta. Namun keberadaan elang bondol sudah mulai langka.

Burung elang bondol ini lebih cenderung sebagai jenis burung pemakan bangkai dibanding dengan jenis burung pemangsa. Karena burung elang bondol di alamnya memakan daging hewan yang telah mati.

Akan tetapi, selain memakan bangkai hewan yang telah mati. Burung elang bondol juga memangsa hewan-hewan kecil seperti ikan, katak, kepiting, reptil dan beberapa jenis serangga.

Kesimpulan

Alangkah baiknya untuk sobat pecinta burung yang ingin memelihara burung elang, kalian harus mempelajari cara merawatnya dengan baik dan benar. Karena burung elang adalah burung predator yang berbahaya, jika kalian tidak tau cara merawatnya sebaiknya jangan dirawat dan serahkan kepada ahlinya saja.

Kami mengucapkan terimakasih kepada kalian semua yang telah membaca informasi tentang makanan burung elang. Semoga bermanfaat dan jangan lupa share informasi ini ke teman-teman yang lain.

Kami juga mohon maaf apabila ada kesalahan kata dalam penulisannya. Tidak lupa juga kami mengingat untuk sobat-sobat semuanya agar selalu merawat hewan dengan baik dan jagalah alam serta lingkungan sekitarnya. “Terimakasih” 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *