Hallo teman-teman roizzul.com. Pada artikel ini kita masih akan membahas informasi tentang salah satu dari beraneka macam-macam jenis warna yang ada di dunia. Pada kali ini kita akan membahas macam-macam warna pastel.
Warna adalah komponen dalam hidup yang bisa di lihat setiap hari. Macam macam warna di dunia ini sangat beragam. Warna pastel merupakan warna yang juga banyak kita temui dalam kehidupan sehari-hari.
Sebelumnya kita sudah membahas pengertian warna secara umum, dan klasifikasinya. Di pembahasan kali ini, kita akan mempelajari lebih dalam lagi tentang macam macam warna pastel, pengertian warna pastel, sifat orang pecinta warna pastel, dll. Marilah baca pembahasan berikut
Daftar Isi
- Pengertian Warna Pastel
- Macam-Macam Warna Pastel
- Warna Pastel Kuning
- Warna Pastel Pink
- Warna Pastel Hijau
- Warna Pastel Biru
- Warna Pastel Coklat
- Warna Pastel Abu-Abu
- Warna Pastel Ungu
- Sifat Orang Yang Menyukai Warna Pastel
- Suka Bekerja di Dalam Ruangan
- Romantis dan Feminim
- Lembut dan Penyayang
- Makna atau Arti Warna Pastel Dalam Logo
- 6 Logo Brand Atau Perusahaan Yang Menggunakan Warna Pastel
- Benda atau Barang Dekorasi Rumah Warna Pastel Estetich
- Sofa Warna Pastel
- Meja Belajar Warna Pastel
- Kitchen Set Warna Pastel
- Kursi Gantung Warna Pastel
- Kombinasi Warna Pastel Untuk OOTD Keren
- 1. Kombinasi OOTD Warna Pastel Pink
- 2. Kombinasi OOTD Warna Pastel Biru
- 3. Kombinasi OOTD Cowok Warna Pastel
- Penutup
Pengertian Warna Pastel
Warna Pastel adalah warna yang mengarah ke warna muda dan warna terang atau cerah. Warna biru ketika bercampur dengan warna putih akan menjadi biru muda. Begitu pula dengan warna lainnya. Pada umumnya warna pastel terlihat lebih cerah namun tidak begitu kuat warnanya atau terlihat sedikit memudar.
Warna Pastel telah digunakan oleh seniman sejak era Renaissans atau abad pembaharuan. Istilah ini kemudian berkembang pada abad Ke-18. Ketika sejumlah seniman ternama menjadikan warna pastel sebagai warna medium primer.
Pastel adalah jenis warna yang lembut, dan menjadi warna favorit para wanita, dan akhir-akhir ini warna pastel banyak di minati karena kesan-nya yang soft dan elegan. Untuk penjelasan lengkap tentang warna pastel silahkan baca, dan scroll ke bawah ya.
Macam-Macam Warna Pastel
Macam-macam warna pastel sangatlah banyak di dunia ini yang mungkin teman-teman belum mengetahuinya. apa saja warnanya?. silahkan scroll ke bawah ya.
Berikut adalah macam-macam warna pastel:
Warna Pastel Kuning
Menurut psikologis warna, warrna kuning pastel atau yellow pastel memberikan arti kehangatan, kesan optimis, semangat, dan ceria. Warna kuning pastel bisa Anda gunakan pada pemilihan cat dinding untuk ruang tamu agar suasana ruangan jadi lebih hangat dan ceria.
Selain itu, warna pastel ini juga bisa diterapkan pada ruang kerja atau kantor agar Anda jadi lebih semangat. Agar dekorasi ruangan jadi lebih maksimal, Anda juga bisa menggunakan furnitur seperti kursi atau sofa dengan warna yang senada.
Warna Pastel Pink
Warna pink pastel sendiri hadir dari kombinasi warna merah, dan putih. Warna ini identik dengan hal-hal yang berbau feminin hingga hal-hal yang manis. Itu sebabnya, warna pink pastel ini sangat cocok digunakan untuk warna dinding kamar anak remaja perempuan.
Warna Pastel Hijau
Warna hijau pastel merupakan campuran putih dengan warna dasar hijau. Warna yang identik dengan warna alam, warna pastel hijau ini mampu memberikan suasana yang santai ,dan tenang. Sedangkan pada dekorasi rumah, warna hijau pastel ini mampu memberikan kesan segar, dan alami.
Warna Pastel Biru
Warna pastel biru ini merupakan campuran dari warna biru, dan putih. Warna biru ini identik dengan warna langit,dan laut, warna pastel biru ini mampu memberikan suasana segar, dan dingin. Warna Biru pastel ini cocok untuk warna dinding ruang tamu teman-teman yang dapat menimbulkan efek ruangan yang sejuk.
Warna Pastel Coklat
Warna pastel coklat ini merupakan campuran dari warna coklat, dengan warna putih. Warna pastel coklat ini sangat cocok untuk warna dinding ruang keluarga, karena dapat menimbulkan efek kehangatan, dan ketentraman.
Warna Pastel Abu-Abu
Dari sisi psikologisnya, warna abu-abu pastel akan memberikan ketenangan bagi orang-orang yang berada di dalam ruangan. warna pastel abu-abu ini terbentuk dengan campuran warna abu-abu dan warna putih.
Buat teman-teman yang tidak terlalu berani atau percaya diri untuk menggunakan warna-warna berani seperti warna kuning pastel atau hijau pastel, teman-teman bisa mencoba warna abu-abu pastel. Setidaknya, warna ini bisa menjadi alternatif yang lebih menarik.
Warna Pastel Ungu
Warna pastel ungu ini merupakan campuran warna ungu dengan warna putih. Warna pastel ungu ini biasanya digunakan untuk warna dinding kamar anak perempuan, karena dapat menimbulkan efek warna yang elegant, dan feminim.
Sifat Orang Yang Menyukai Warna Pastel
Kebanyakan wanita yang kepribadiaannya sensitif cenderung menyukai warna pastel. Hal ini karena pastel memberikan kesan soft sehingga terasa menyentuh, dan cocok bagi kamu yang memiliki perasaan penyayang, dan lembut.
Warna Pastel adalah salah satu warna lembut yang menjadi favorit mayoritas kaum hawa wanita. Jenis-jenis warna yang kita sukai, memiliki arti dan dapat menunjukkan karakter dan sifat seseorang melalui jenis-jenis warna tertentu. jika teman-teman pecinta warna pastel, pasti memiliki salah satu sifat berikut:
Suka Bekerja di Dalam Ruangan
Kepribadian atau sifat pecinta warna pastel lebih cenderung senang bekerja di dalam ruangan dibanding bekerja diluar ruangan. Kepribadian yang seperti ini cocok bagi kamu yang berprofesi sebagai seorang penulis, dan pekerja kantoran.
Romantis dan Feminim
Sifat pecinta warna pastel ini adalah romantis terhadap orang- orang yang mereka cintai. Warna pastel merah muda, memiliki kesan identik dengan masa muda, dan manis. Sehingga orang yang menggunakan jenis warna ini, memiliki aura lebih muda, dan imut.
Lembut dan Penyayang
Kebanyakan pecinta warna pastel adalah kaum hawa atau wanita.Maka dari itu kebanyakan sifatnya itu lembut, dan penyayang terhadap anak-anak kecil..
Makna atau Arti Warna Pastel Dalam Logo
Makna warna pastel dalam sebuah logo perusahaan atau brand sangat penting, warna logo berpengaruh dalam menyampaikan citra perusahaan atau brand kepada customer, dan khalayak.
Warna pastel mencitrakan suatu kemewahan dan kelembutan. Jadi warna pastel ini sangat cocok untuk warna dasar logo perusahaan atau brand teman-teman, jika ingin mencitrakan sebuah produk yang mewah, canggih, anggun, dan bernilai jual tinggi.
6 Logo Brand Atau Perusahaan Yang Menggunakan Warna Pastel
- OLG
- Barbie
- TACO BELL
- baskin robbins
- DUNKIN DONUTS
- Johnson
Benda atau Barang Dekorasi Rumah Warna Pastel Estetich
Rumah atau banguna yang menggunakan warna cat warna pastel dapat membuat kesan rumah yang cantik, dan menggemaskan. Barang atau benda yang berwarna pastel juga bisa menambah kesan estetik untuk rumah atau ruangan.
Warna pastel ini tidak hanya dapat kalian temukan dalam bentuk gambar saja. Tetapi juga dalam bentuk dekorasi rumah seperti beberapa benda berikut ini yang akan membuat rumah lebih estetik dan indah.
Sofa Warna Pastel
Sofa yang menggunakan warna pastel ini sangat cocok untuk ditempatkan di ruang tamu atau di ruang keluarga, karena sofa warna pastel biru ini dapat menambah efek kesegaran saat kita melihatnya.
Meja Belajar Warna Pastel
Meja belajar yang menggunakan warna pastel ini sangat cocok untuk anak perempuan. Penggunaan warna pastel pada meja belajar ini menambahkan kesan atau efek semangat saat belajar.
Kitchen Set Warna Pastel
Referensi untuk ibu muda yang ingin dapur terlihat indah silahkan gunakan warna pastel biru ini. Penggunaan kitchen set yang menggunkan warna pastel ini terlihat bersih, dan membikin semangat saat memasak.
Kursi Gantung Warna Pastel
Kursi gantung yang menggunkan warna pastel ini sangat cocok untuk kita bersantai di atas ruftop rumah kita. Warna pastel pada kursi gantung ini dapat menambahkan efek kesegaran saat kita bersantai.
Kombinasi Warna Pastel Untuk OOTD Keren
Bagi teman-teman pengguna media sosial Instagram tentu tak asing lagi dengan istilah OOTD. Belakangan istilah tersebut bahkan semakin banyak digunakan masyarakat di luar dari kehidupan dunia maya.
OOTD diambil dari bahasa Inggris yaitu Outfit Of The Day yang dalam bahasa Indonesia berarti di mana kita menunjukkan style asesoris hingga pakaian kita yang kita gunakan sehari-hari maupun pada saat acara tertentu. Saya akan berbagi dengan teman-teman OOTD keren kombinasi warna pastel sebagai berikut:
1. Kombinasi OOTD Warna Pastel Pink
2. Kombinasi OOTD Warna Pastel Biru
3. Kombinasi OOTD Cowok Warna Pastel
Penutup
Kami ucapkan terimakasih kepada teman-teman semua yang sudah membaca artikel ini. Jangan lupa untuk di share ke teman-teman yang lain untuk menambah wawasan tentang macam-macam warna pastel.
Jangan lupa support terus roizzul.com supaya lebih berkembang. Sebelumnya kami mengucapkan mohon maaf apabila ada kesalahan yang tidak di sengaja. @roizzul.com
Baca juga artikel tentang: Warna Pelangi
One Reply to “Macam-Macam Warna Pastel”